Dec 16, 2020
Komitmen Terhadap Penerapan Tata Kelola Perusahaan (Good Corporate Governance)
Sesuai dengan prinsip-prinsip Tata Kelola Perusahaan Yang Baik (Good Corporate Governance) dan Tatanan Perilaku (Code of Conduct), dengan ini kami informasikan bahwa seluruh anggota Dewan Komisaris, Direksi, Staff dan Karyawan PT Asahimas Flat Glass Tbk (“Perseroan”) berkomitmen untuk tidak akan menerima dan/atau meminta hadiah atau bingkisan dalam bentuk dan kesempatan apapun dari mitra kerja, pelanggan, pemasok dan pihak-pihak lain yang berhubungan bisnis dengan Perseroan.
Asahimas juga telah menyiapkan saluran pengaduan melalui telepon, fax, email atau SMS/WA, jika ada pelanggaran terkait hal di atas. Channel ini dikelola oleh pihak independen yang bekerja sama dengan Asahimas. Saluran-saluran tersebut adalah:
Telephone: +62 21 8051 1628
Fax: +62 21 8051 1629
Email: complaint.asashimas@tipoffs.info
SMS/WA: 0821 2266 3873
Release: Commitment to Implementation of Good Corporate Governance (GCG)